WEBINAR AKADEMIK Dengan Tema “PERAN MEDIA SOSIAL TERHADAP LAJU PEREKONOMIAN DI MASA PANDEMI”

WEBINAR AKADEMIK Dengan Tema “PERAN MEDIA SOSIAL TERHADAP LAJU PEREKONOMIAN DI MASA PANDEMI”

Yogyakarta, 05 Oktober 2021 – Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen (HMJM) Periode 2021/2022 UP45 mengadakan Webinar Akademik dengan tema berjudul “PERAN MEDIA SOSIAL TERHADAP LAJU PEREKONOMIAN DI MASA PANDEMI”. HMJM mengundang pembicara ahli Bapak Ir. Bambang Irjanto, MBA. Kegiatan dilaksanakan pada hari Selasa 5 Oktober tahun 2021 secara daring atau online melalui aplikasi ZOOM Meeting pada pukul 08.00 sampai 12.00 WIB.

Adapun tujuan dari diadakannya Seminar Akademik Ekonomi ini adalah memberikan pemahaman kepada mahasiswa tentang peran penting media sosial terhadap perkembangan perekonomian. Dan memberikan motivasi untuk dapat menggunakan media sosial seefektif mungkin, karena banyak sekali manfaat yang sering terabaikan dengan hal yang kurang produktif.